Semangat Gotong Royong dalam Kerja Bakti Menyambut 17 Agustus
Dalam rangka menyambut Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-80, MI Islamiyah Badutmati melaksanakan kegiatan kerja bakti pada sabtu pagi, 2 Agustus 2025. Kegiatan ini bertujuan untuk membersihkan lingkungan sekaligus memperindah agar suasana peringatan kemerdekaan terasa lebih meriah dan penuh semangat.
Kerja bakti dimulai sejak pukul 07.00 WIB, diawali dengan apel singkat dan pembagian tugas di halaman MI islamiyah Badutmati., mulai dari siswa siswi kelas 1 sampai kelas 6 turut serta dengan semangat kebersamaan.
kepala Madrasah , Bapak Muhammad Rofiq Anwar , menyampaikan bahwa kerja bakti ini bukan hanya soal kebersihan fisik, tetapi juga wujud nyata dari nilai gotong royong yang menjadi ciri khas bangsa Indonesia. “Semangat 17 Agustus adalah semangat persatuan. Lewat kerja bakti ini, kita merawat rasa kebersamaan sebagai warga negara yang merdeka,” ujarnya.
Kegiatan ini diakhiri dengan ramah tamah dan pembagian tugas untuk lomba-lomba yang akan digelar menjelang 17 Agustus. Melalui kerja bakti ini, Seluruh warga Madrasah berharap semangat kemerdekaan tidak hanya menjadi seremoni tahunan, tetapi benar-benar tumbuh dalam kehidupan sehari-hari.
